Pages

Sabtu, 14 Maret 2015

Backpacker?

Backpacker?
back (dreamstime.com)
sumber: dreamstime.com
Kidnesia.com – Ada yang tahu dengan kata Backpacker ? Kamu pasti sudah sering mendengarnya. Tapi, apakah kamu sudah mengetahuinya?
Jadi, backpacker merupakan kata yang sering digunakan untuk melakukan liburan. Tetapi, liburan disini jauh dari kata mewah. Ya,backpacker itu sering diartikan dengan liburan murah. Selain itu,backpacker juga biasanya terkenal dengan ransel besar di punggung.
Ternyata, ada beberapa syarat yang dilihat oleh para backpackersebelum mereka mengunjungi tempat itu. Nah, kira-kira, Sahabat Nesi ada yang tahu apa sih syarat suatu tempat agar bisa dikunjungi backpacker ?
Sebenarnya ada banyak syarat, tetapi Nesi akan memberitahukan syarat yang umum saja, ya.
Pertama, Tempatnya Bagus. Nah, jika liburan kita pasti ingin pergi ke tempat yang bagus, kan? begitu juga dengan para backpacker . Mereka akan ber-backpacker ke tempat yang bagus. Biasanya, tempat bagus ini mempunyai keadaan alam yang masih bersih, nyaman, dan alami.
Selain keadaan alam, keadaan kotanya juga menjadi salah satu alasan. Jika kota tersebut banyak melakukan kegiatan berbau budaya tradisional, biasanya akan banyak dikunjungi oleh para backpacker .
Kedua, Transportasi dan Penginapan Mudah. Kamu juga pasti setuju, kan, kalau transportasi dan penginapan itu menjadi pertimbangan dalam berlibur? Nah, karena para backpacker biasanya berlibur dengan mengandalkan kendaraan umum. Jadi, mereka akan mencari tujuan wisata yang transportasi umumnya mudah.
Selain itu, biasanya para backpacker akan berlibur menuju berbagai tempat sekaligus. Jadi, sudah pasti keberadaan penginapan juga harus mudah didapatkan disekitar lokasi wisata.
Ketiga, Murah. Nah, ini yang paling penting bagi para backpacker , yakni biayanya murah. Yap, namanya sajabackpacker , jadi liburannya benar-benar harus murah. Kenapa harus murah? Karena tujuan awal backpacker adaah liburan murah.

0 komentar:

Posting Komentar

 

Blogger news

Blogroll

Translate

About